PATI – Wakil Ketua DPRD Pati, H. Suwito, menyatakan dukungannya terhadap revitalisasi Alun-alun Kembangjoyo. Politisi dari PPP ini berharap bahwa upaya revitalisasi tersebut akan meningkatkan kenyamanan bagi para pedagang dan pengunjung di alun-alun.
“Dengan perbaikan ini, semoga para pedagang bisa lebih nyaman berjualan dan menarik lebih banyak pengunjung,” ujarnya.
Suwito juga menyoroti kondisi Alun-alun Kembangjoyo yang kurang nyaman, terutama saat musim hujan, karena menyebabkan genangan dan jalanan yang becek.
“Kalau hujan, jalanan jadi sangat becek. Dengan tempat yang nyaman, pengunjung akan lebih senang mampir untuk jajan atau makan,” katanya.
Ia berharap revitalisasi ini akan menciptakan suasana yang lebih menarik dan nyaman bagi semua pengunjung. Sehingga alun-alun tersebut dapat menjadi pusat UMKM dan PKL, serta menjadi ruang terbuka hijau bagi masyarakat.
“Kenyamanan itu penting, dan pelayanan yang ramah juga membuat pengunjung betah,” tutupnya. (adv)
EDITOR : M MUNIR