PATI – Bupati Pati, H. Sudewo, ST, MT, bersama Bunda PAUD Kabupaten Pati, dr. Atik Kusdarwati Sudewo, melakukan kunjungan monitoring ke sejumlah satuan pendidikan anak usia dini di Kecamatan Winong, Rabu (4/6/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk melihat langsung kondisi dan proses pembelajaran di tingkat PAUD dan TK.
Beberapa sekolah yang menjadi lokasi kunjungan meliputi TK Bina Insani di Desa Pulorejo, TK Siswi Peni di Desa Winong, KB Tarbiyatul Banin di Desa Pekalongan, serta TK PGRI di Desa Kudur.
“Pagi ini saya mengunjungi PAUD dan TK yang ada di Pulorejo, Winong, Pekalongan, dan nanti diakhiri di Kudur. Kegiatan ini sebagai bentuk perhatian kami terhadap pendidikan anak usia dini,” ujar Bupati Sudewo.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati menyampaikan rasa apresiasinya kepada para guru atas dedikasi dan semangat dalam mendidik anak-anak. Ia mengaku terkesan melihat bagaimana para pendidik menjalankan tugas dengan ketulusan dan komitmen tinggi.
“Saya melihat langsung bagaimana para guru PAUD mendampingi anak-anak dengan penuh kesungguhan dan keikhlasan. Anak-anak pun sudah bisa menyanyikan lagu-lagu nasional dan lagu bertema cinta tanah air, ini menunjukkan proses pendidikan karakter telah berjalan,” ungkapnya.
Bupati juga menekankan pentingnya menciptakan lingkungan sekolah yang bersih dan sehat sebagai bagian dari upaya membentuk suasana belajar yang positif.
“Lingkungan sekolah yang bersih dan tertata menunjukkan adanya perubahan positif dalam pengelolaan pendidikan anak usia dini,” lanjutnya.
Menurutnya, pendidikan karakter sebaiknya dimulai sejak usia dini agar anak tumbuh menjadi pribadi berkualitas saat memasuki jenjang pendidikan lebih tinggi.
“PAUD adalah fondasi penting. Anak-anak perlu dididik secara benar dan tulus sejak awal agar ketika masuk SD, SMP, hingga SMA, mereka sudah memiliki karakter yang kuat,” jelasnya.
Mengakhiri kunjungannya, Bupati menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh tenaga pendidik yang telah berkontribusi dalam mencetak generasi masa depan.
“Terima kasih kepada seluruh guru yang telah mendidik anak-anak kita dengan penuh dedikasi. Saya akan terus melakukan kunjungan ke sekolah-sekolah lain untuk memastikan kualitas pendidikan terus meningkat,” tutup Bupati Sudewo.
EDITOR : Fatwa